Bhabinkamtibmas Desa Canden Aiptu Heri Pratan menghadiri Pertemuan Paguyuban Pamong dan Dukuh Kelurahan Canden di Dusun Gadungan Kepuh Canden Kecamatan Jetis Bantul, Minggu (08/09/2019) pukul  20.00 WIB.

Seperti disampaikan Aiptu Heri Pratanan Pertemuan paguyuban perangkat desa dan dukuh merupakan program rutin Desa Canden untuk menjalin silaturahmi dan kebersamaan diantara perangkat Desa Canden, kegiatan yang dihadiri Lurah Desa Canden, Kasie dan Pamong Desa Canden juga untuk membahas hal-hal yang perlu untuk dilakukan pembenahan.

Pertemuan rutin paguyuban pamong dan dukuh se-Kelurahan Canden semalam digelar di Rumah Carik Desa Canden Purwaka Nugraha ST dengan acara dzikir dan tahlil serta doa bersama dan dilanjutkan arisan. (Humas Polsek Jetis)

0 komentar Blogger 0 Facebook

 
Bantul Terkini © 2013. All Rights Reserved. Shared by Download AE Templates Powered by Blogger
Top