Sebagai Anggota Polri yang mengemban tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, Bhabinkamtibmas Kalurahan Sendangsari Aipda Moh. Jumadi melaksanakan pos pagi serta membatu menyebrangkan anak-anak sekolah di depan SMP Negeri 1 Pajangan, Bantul, Kamis (2/2/2023) pagi.

“Mulai pukul 06.30 WIB, kami seberangkan anak-anak sekolah,” katanya.

Selain itu, pihaknya juga melakukan pengaturan lalu lintas demi terciptanya kamseltibcar lantas.

Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Aipda Moh. Jumadi juga menyampaikan imbauan tertib berlalu lintas kepada para pengguna jalan. (Polsek Pajangan Polres Bantul)

0 komentar Blogger 0 Facebook

 
Bantul Terkini © 2013. All Rights Reserved. Shared by Download AE Templates Powered by Blogger
Top