Puluhan murid TK Marsudi Siwi didampingi para guru mengikuti kegiatan Polisi Sahabat Anak (PSA), yang diselenggarakan oleh Unit Binmas Polsek Sewon, Selasa (21/3/2023).

Di TK Marsudi Siwi yang beralamat di Dusun Sawit Panggungharjo Sewon Bantul, Aipda Sigit Artanto bersama Bhabinkamtibmas Kalurahan Panggungharjo Bripka Mulyadi mengenalkan sosok Polisi dan tugasnya kepada anak-anak TK.

Selain itu, dikenalkan pula tentang rambu-rambu rambu lalu lintas dengan harapan kelak mereka bisa lebih disiplin dan mematuhi segala peraturan lalu lintas.

Kegiatan Polisi Sahabat Anak bertujuan untuk lebih mendekatkan diri antara Polri dengan masyarakat khususnya anak-anak, sekaligus mengenalkan sosok Polisi pada anak-anak usia dini. (Humas Polsek Sewon Polres Bantul)

0 komentar Blogger 0 Facebook

 
Bantul Terkini © 2013. All Rights Reserved. Shared by Download AE Templates Powered by Blogger
Top